Mahasiswa KKN IAINU Libatkan Diri Dampingi Desa Wisata Kenojayan Bersama FK Pokdarwis Se-Kabupaten Kebumen

Kenojayan 3

Kenojayan – Sebagai salah satu upaya untuk mendampingi Desa Wisata, Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) IAINU Kebumen melibatkan diri dalam kegiatan Forum Komunikaksi (FK) Pokdarwis Se-Kabupaten di Desa Kenojayan, Ambal.

Kenojayan 2

Dalam hal ini kegiatan tersebut dibarengkan juga dengan Pelaksanaan Simulasi Paket Wisata yang diikuti oleh Pokdarwis Se-Kabupaten Kebumen sebagai peserta. Ada beberapa tempat yang menjadi daftar dalam Paket Wisata Desa Kenojayan, diantaranya Rumah Produksi Pembuatan Emping, Rumah Pengolahan Emping Medem dan Manggleng, serta Budaya Kepang Mbalung.

Kegiatan yang berlangsung Kamis (8/8) tidak hanya berhenti sampai di sini saja. Selesainya program simulasi paket wisaya dilanjutkan FK Pokdarwis Se-Kabupaten Kebumen di Pendopo Pantai Mliwis Desa Kenojayan diisi dengan Kegiatan Diskusi pengembangan Paket Desa Wisata.

Kenojayan 1

Dihadiri Kepala Bidang Pengembangan Pariwisata dan Kepala Bidang Pemasaran dan Ekraf Disparpub Kabupaten Kebumen yang dipandu langsung oleh Ketua FK Pokdarwis Kabupaten Kebumen, Taufik Hidayat.

“Manajemen dalam perhitungan Paket Wisata penting dilakukan agar program tersebut tidak merugikan siapapun termasuk pengelola”, pungkas Taufik Hidayat.